CARA MENGISI TINTA PRINTER CANON IP2770: NON INFUS CARA JITU MELUBANGI CARTRIDGE

Tags

Cara mengisi tinta printer canon ip2770 harus anda ketahui sebelum mengisinya. Kecuali, anda memang sudah terbiasa dan paham betul dengan cara mengisi tinta printer canon ip2770. Anda boleh abaikan artikel ini, tapi jika tidak anda bisa baca sampai habis untuk menambah wawasan. Karena apabila anda lalai maka printer tidak akan bisa mencetak lagi.

Printer canon ip 2770 memang sangat populer sekali di kalangannya. Walaupun begitu, ada yang menggunakan printer ini secara default dan ada juga yang sudah di modif dengan menambahkan infus di samping printer. Tentu dengan penggunaan infus maka garansi biasanya hangus. Tujuannya agar lebih mempermudah dalam pengisian tinta. Tidak perlu bongkar pasang catridge untuk mengisi tinta.

Namun, saya asumsikan anda menggunakan printer canon ip2770 yang masih belum di modif. Sehingga cara mengisi tinta printer canon ip2770 harus manual yaitu dengan membuka cartridge kemudian di suntik dengan tinta refill.

Untuk mengisi tinta printer canon ip2770 ada beberapa alat dan bahan yang perlu di persiapkan untuk memperlancar dan mempermudah proses pengisian tinta. Untuk itu, anda bisa siapkan terlebih dahulu alat dan bahan berikut ini.

Alat dan bahan yang perlu di persiapkan untuk mengisi tinta printer canon ip2770

  1. Tissue untuk membersihkan bekas tinta.
  2. Jarum seukuran jarum suntik lebih besar sedikit untuk melubangi cartridge. Atau kalau ada bor dengan mata bor ukuran yang kecil.
  3. Sarung tangan plastik untuk melindungi tangan anda dari tinta.
  4. Isolasi untuk menutup lubang tinta yang dibuat.
  5. Tinta dengan alat suntik.

Setelah anda menyiapkan alat dan bahan untuk mengisi tinta printer canon ip2770. Anda bisa lanjut mengisinya dengan cara berikut ini.

Ketahui terlebih dahulu tinta mana yang habis. Apakah yang warna atau yang hitam. Untuk cartridge warna ada tiga lokasi lubang yang harus di buat sedangkan untuk cartridge hitam hanya satu saja.

tinta printer canon ip2770

Cara melubangi cartridge canon ip2770

  1. Perhatikan titik kecil pada cartridge bisa dilihat pada gambar.
  2. Lubangi dengan jarum atau bor kecil dengan hati-hati. Usahakan tembaga jangan sampai tersentuh tangan.

Cara mengisi tinta printer canon ip2770

  1. Nyalakan tombol power dan biarkan beberapa menit hingga printer diam.
  2. Buka cover printer, tujuannya adalah mengambil cartridge. Dengan membuka cover printer maka otomatis tempat tinta akan berada di tengah-tengah dan bisa langsung di ambil.
  3. Ambil cartridge yang habis disini saya contohkan cartridge tinta hitam.
  4. Buat lubang pada cartridge seperti cara di atas.
  5. Kalau lubang sudah terbuat, maka tinta siap untuk di suntikkan. Suntikkan tinta secara perlahan usahakan jangan sampai meluap.
  6. Letakkan tinta beberapa menit agar tintanya merata di dalam cartridge dan turun. Cek juga dan usahakan cartridge jangan sampai ada bocor.
  7. Beri isolasi pada bagian lubang tinta yang di buat tadi.
  8. Pasang kembali cartridge dengan perlahan dan pastikan penguncinya pakem.
  9. Tutup covernya. Anda bisa matikan kemudian hidupkan kembali printer.
  10. Lakukan test print dokumen apa saja yang banyak menggunakan tinta hitam.

Cara mengisi tinta printer canon ip2770 di atas bisa anda praktekkan agar proses pengisian tinta berhasil dengan hasil cetak yang baik. Biasanya, ketika anda mengisi tinta pertama kali masalah umum yang sering terjadi yaitu cartridge tidak terdeteksi atau cartridge kosong.

Solusinya anda bisa menekan tombol reset/resum selama beberapa detik, kurang lebih 6 detik dan coba lakukan cetak kembali. Maka secara otomatis printer akan bekerja seperti biasa. Saya harapkan, semoga artikel ini bisa membantu anda agar anda berhasil dalam melakukan pengisian tinta printer canon ip2770.